Home    About Me    Equipment    Aktivitas    Astrofotografi    Observasi    Downloads   Video    Gallery    Tamu   

Kamis, 15 Agustus 2024

Akhirnya Bertiga Ngamat Perseids di Pantai Kuwaru


Critanya malam itu saya mencoba ngajak beberapa kawan di grup JAC untuk ngamat Perseids. Ya, karena malam itu langit terlihat cerah dan sinar Bulan sudah tidak terlihat karena baru saja terbenam.
Dari posting di grup ternyata tidak banyak mendapat respon dari kawan. Tapi di markas datang Mas Agus, Adi dan Bernof. Ya sudahlah pikir saya berempat saja kami rencana mau berangkat dengan lokasi yang belum jelas. Akhirnya kita putuskan berangkat ke Pantai Kuwaru saja yang perkiraan kami cukup gelap untuk pengamatan hujan meteor Perseids kali ini. 

Di tengah kami merencanakan lokasi ternyata salah seorang dari kami ada yang berhalangan tidak bisa ikut. jadilah kami cuma bertiga. Karena lokasinya yang cukup jauh saya memutuskan berangkat menggunakan mobil saja maklum raga ini sudah tua gak boleh banyak kena angin.  Singkat cerita sampailah kami di pantai Kuwaru sekitar pukul 12.00. Setelah mencari lokasi yang dianggap tepat, berhentilah kami dan menurunkan peralatan kamera dan tidak lupa si smart teleskop Seestar S50 juga kami pasang. 

Hampir sekitar 3 jam "ubyek" di tempat itu dengan pandangan mata selalu tertuju ke langit berharap mendapat meteor. Namun kenyataan tidak sesuai ekspektasi kami, hanya beberapa meteor kecil yang sempat berkelebat malam itu. Salah satunya sempat terekam kamera. Ya mungkin belum rejeki mendapat banyak meteor. Menjelang pukul 03.00 kami bersiap pulang kembali ke markas dan sampai markas menjelang Subuh.











Tidak ada komentar:

Posting Komentar