Alhamdulillah, kegiatan Sosialisasi dan Observasi GBS hari ke-2 ini berjalan lancar. Dua sesi ceramah oleh Pak Widya dan Pak Cecep, demo roket air oleh HAAJ. Apalagi malam harinya didukung oleh cuaca yang wow! sangat spektakuler. Langit Prambanan malam ini benar2 bersahabat. Dengan latar depan Candi Prambanan yang berwarna kuning keemasan akibat cahaya lampu yg hanya dinyalakan setiap purnama, dukungan 17 teleskop observasi dan puluhan operator handal serta lk. 300 peserta/ pengunjung serta puluhan fotografer yang memadati arena observasi pelataran Prambanan menjasikan malam Gerhana Bulan Sebagian malam ini really sophisticated! Sampai pada Gerhana Berikutnya!!!
Kegiatan Day-1
Hari pertama kegiatan Penyuluhan dan Observasi GBS (25/6) yang berlangsung di SMA Muhammadiyah 1 Prambanan berjalan lancar. Peserta yang kesemuanya adalah pelajar SMP di sekitar Prambanan ini cukup antusias mengikuti setiap materi yang diberikan. Bahkan saat observasi malam cuaca cukup bersahabat shg Bulan dan beberapa planet termasuk bintang dan rasi-rasi menampakkan diri. Heran juga, habis obsrevasi selesai tiba2 mendung tebal menutup langit.
===
Nice article. Thanks
BalasHapussemoga dengan adanya club ini dapat meningkatkan keingin tahuan pemuda Indonesia pada umumnya dalam hal astronomi.........
BalasHapusmakasi ya bro atas infonya, semoga berguna dan bermanfaat :)
BalasHapus